Anies Baswedan Terheran-heran: Kenapa Buwas Curhat Soal Saya di Musim Pilkada Begini?


Beritateratas.com - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol Budi Waseso (Buwas) mengungkap ada program lembaganya yang tak direalisasikan oleh Anies Baswedan sewaktu Anies masih menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud). Merespons itu, Anies mengaku heran kenapa Buwas mengungkap hal itu saat Jakarta sudah memasuki suasana Pilgub.

"Jadi saya heran mendengar kata-kata beliau. Apalagi di musim Pilkada begini. Ada apa ya, kok tumben tahu-tahu ada statemen satu hari sesudah pengambilan nomor urut?" kata Anies usai menghadiri acara penyantunan anak yatim di Masjid Jami Al Abidin, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (26/10/2016) malam. 

Buwas menyatakan ada langkah yang sudah coba dia lakukan pada 2016, berupa pencetakan buku bahaya narkoba. Buwas mengaku pernah menyampaikan ke Anies agar materi antinarkoba masuk ke kurikulum pendidikan 2016. Namun kata Buwas, Anies tak merealisasikan usulan Buwas. 

(Baca juga: Curhat Komjen Buwas Soal Program yang Tak Direalisasikan Eks Mendikbud)

Anies tak ingat, apa benar Buwas sempat mengusulkan hal itu ke dirinya atau tidak. Bila pun ada usulan demikian, tentu ada tahapan-tahapan formal yang harus dilalui sebelum materi antinarkoba benar-benar dimasukkan dalam kurikulum 2016. 

"Tanyakan ke beliau (Buwas), bilangnya (ke Anies) kapan? Di mana? Dan yang kedua, dalam mengelola negara itu ada proses. Cek, pernah enggak ada permintaan ke Mendikbud?" kata Anies.

Anies juga menjelaskan bahwa tak ada kurikulum 2016. Bila saja BNN atau Buwas ingin membagikan buku bermuatan pendidikan antinarkoba, tentu materi yang baik itu tidak dilarang dibagikan ke sekolah-sekolah. 

"Kurikulum itu tidak ada kurikulum 2016. Kalau mau membagikan buku, bagikan saja ke sekolah-sekolah. Enggak apa-apa, gampang, tinggal kirim kita," ujar Anies.(detik.com)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Anies Baswedan Terheran-heran: Kenapa Buwas Curhat Soal Saya di Musim Pilkada Begini?"

Posting Komentar