Beritateratas.com - Musisi Ahmad Dhani hampir dipastikan mendampingi calon Bupati Sa’aduddin sebagai calon wakil bupati jelang Pemilihan Kabupaten Bekasi 2017.
Sa’aduddin pun telah diusung tiga partai, yakni PKS, Partai Gerindra, dan Partai Demokrat.
Namun, duet ini dipandang remeh kubu lain. Politikus PDI Perjuangan, Jejen Sayuti, berpandangan Dhani bukanlah orang yang berasal dari partai politik dan dianggap tak mengerti apa-apa dan polos, sehingga pasangan ini akan menjadi lemah.
“Sa’aduddin okelah. Saya akui kuat dengan PKS-nya. Tapi ketika mengambil calon wakilnya dari bukan orang partai seperti, Ahmad Dhani yang hanya seorang musisi dengan kepolosannya, pasangan ini jadi lemah,” kata Jejen, yang menjabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat 16 September 2016.
Jejen menuturkan, pernyataan yang dibuatnya bukanlah tanpa alasan. Jejen mengungkapkan, fakta di lapangan menunjukkan, Dhani tidak disukai oleh ibu-ibu di Kabupaten Bekasi. Sebab, Dhani di mata kaum hawa, dikenal sebagai sosok yang kontroversial dan tak mengerti soal politik.
“Enggak ada ibu-ibu di Kabupaten Bekasi itu suka sama Ahmad Dhani. Jadi jelas mereka lemah dan akan kalah dalam Pilkada nanti,” ujarnya.
Terkait kepastian Ahmad Dhani yang hingga kini belum pasti, Jejen mengatakan, pasangan ini sudah 99 persen akan bertarung di Pilkada. “Kabar dari tim mereka, pasangan ini, Minggu esok (19 September 2016), akan deklarasi,” lanjut dia.
Jejen pun menilai secara singkat lima pasangan calon yang akan berlaga di Pilkada 2017 nanti. Bagi dia, tidak ada satu pun pasangan calon yang kelihatan menonjol. Artinya semua pasangan masih memiliki peluang untuk menang.
Musisi kondang Ahmad Dhani juga dikabarkan sudah mengantongi surat dukungan secara resmi dari Partai Gerindra dan PKS untuk maju sebagai calon wakil bupati Bekasi mendampingi Sa'duddin dalam Pilkada 2017. Deklarasi pasangan "SAH" ini akan dilakukan esok hari(hari ini, red).
"Iya besok ( hari ini, red) deklarasi rencananya di Gedung Joang, Bekasi jam 2 siang," kata Dhani Sabtu (17/9/2016).
Dhani mengungkapkan, surat dukungan resmi dari Gerindra diserahkan oleh Prabowo Subianto kemarin malam di kediaman Prabowo di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dukungan dari Gerindra ini menyusul dukungan yang telah secara resmi diberikan kepada Dhani.
"Sudah resmi dapat dukungan dari Partai Gerindra. Surat dari Gerindra resmi secara langsung diserahkan langsung oleh Pak Prabowo, sehabis salat Isya di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara no.4, Kebayoran Baru. Ada dewan pembina lain, namanya Yusuf Ar dan sekjen Ahmad Muzani," jelasnya.
Sedangkan surat dukungan dari PKS sudah diterima Ahmad Dhani sebulan lalu. "Dari PKS sudah sebulan yang lalu, yang hadir calon bupatinya juga Pak Sa'duddin," imbuhnya.(*)
0 Response to "Nonjok Banget!! Ahmad Dhani Deklarasi Cawabup Bekasi, PDIP Sindir Begini........."
Posting Komentar