Website Perikanan RI Dibajak Hacker Anti FPI




Beritateratas.com - Website Pusluh KKP.Go.Id merupakan salah satu website resmi Kementrian Perikanan Republik Indonesia yang berisi Informasi kegiatan para penyuluh perikanan serta program-program Pemerintah Republik Indonesia bidang perikanan yang telah dan akan dilaksanakan. Namun apa jadinya ketika website tersebut berubah tampilan dengan berisi kalimat Rasis dan provokatif yang dapat memecahbelahkan Bangsa Indonesia ini.??

Tanggal 11 November 2016 Pukul 22:51 WIB, saya yang biasa mengakses website pusluh.kkp.go.id untuk sekedar mencari informasi baru tentang perikanan indonesia dikagetkan dengan tampilan website yang tidak seperti biasanya. Website tersebut hanya menampilkan halaman hitam dengan terdapatnya gambar seorang cowok dan cewek yang saling berpelukan dan cowoknya menjulurkan lidah. selain itu juga terdapat kata "BANGSA TOLOL, MAU AJA DIADU DOMBA SAMA FPI ! CARI GW KALO BISA !.

Berikut adalah screenshot yang berasal dari website Pusluh.kkp.go.id

Hingga saat ini sampai artikel ini saya buat, website Pusluh.kkp.go.id masih mengalami serangan hacker, berkali-kali saya mereload halaman depan website tersebut, namun tampilan masih tetap seperti itu. kepada pemerintah dalam hal ini admin website pusluh.kkp.go.id diharapkan agar segera memperbaiki masalah tersebut, karena hal ini tentunya dapat mengganggu masyarakat yang ingin mengakses web untuk mengetahui kegiatan-kegiatan perikanan di indonesia. berikut adalah link alamat website pusluh.kkp.go.id , terpantau pagi ini sudah normal.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Website Perikanan RI Dibajak Hacker Anti FPI"

Posting Komentar