Beritateratas.com - Komisi I DPR memutuskan Komjen Pol Budi Gunawan layak dan patut sebagai calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) menggantikan Sutiyoso. Hal ini diambil setelah Komisi I DPR mendengarkan pemaparan visi dan misi dari Budi Gunawan dalam uji kelayakan dan kepatutan.
Menanggapi disebut layak sebagai calon Kepala BIN, Budi Gunawan (BG) mengucapkan rasa terimakasihnya ke Komisi I DPR karena telah memberikan kesempatan untuk menyampaikan ide dan pemikiran dalam memimpin BIN ke depan.
"Tentunya ucapan terima kasih kepada anggota komisi I DPR. Karena telah memberikan ruang dan kesempatan bagi saya untuk menyampaikan ide-ide, pemikiran, dan gagasan berupa visi misi program dalam rangka penguatan BIN ke depan," kata BG usai mengikuti uji kepatutan dan kelayakan di Komisi I DPR, Rabu (7/9).
Selain itu, Budi Gunawan juga mengucapkan terima kasih Ke Presiden Joko Widodo karena telah memberikan kepercayaan untuk menjabat sebagai Kepala BIN.
"Ucapan terima kasih kepada bapak Presiden Jokowi yang memberikan amanah dan kepercayaan kepada saya untuk menjabat sebagai KaBIN," katanya.
Sebelumnya, Komisi I DPR memutuskan Budi Gunawan layak diangkat menjadi Kepala BIN yang baru menggantikan Sutiyoso.
"Rapat internal Komisi I DPR memutuskan memberikan pertimbangan, saudara Budi Gunawan layak dan patut sebagai Kepala Badan Intelijen Negara menggantikan Sutiyoso," kata Ketua Komisi I DPR Abdul Kharis Almasyhari di ruangan Komisi I DPR, Rabu (7/9).
Keputusan tersebut diambil setelah Komisi I DPR mendengarkan pemaparan visi dan misi yang disampaikan oleh Budi Gunawan dalam uji kepatutan dan kelayakan. Keputusan juga diambil setelah sepuluh fraksi di Komisi I DPR memberikan pandangannya terhadap pencalonan Budi Gunawan sebagai Kepala BIN.(Merdeka.com)
0 Response to "Sah...!! Disetujui jadi Kepala BIN, Komjen BG berterimakasih ke DPR & Jokowi"
Posting Komentar